Berlatarkan keindahan memukau danau tiga warna, yaitu Danau Kelimutu, sebuah event kembali dilangsungkan di Ende, Provinsi Nusa Tenggara Timur. Acara budaya ini akan dihelat pada 14 Agustus 2013 dengan menampilkan pertunjukan seni-budaya serta pameran dan trade fair yang menawarkan berbagai produk dan jasa dari seluruh kabupaten di Provinsi Nusa Tenggara Timur.
Festival Kelimutu 2013 akan mengajak pengunjung pada suguhan keindahan alam dan kekayaan budaya dari 9 kabupaten di Nusa Tenggara Timur, yaitu: Lembata, Flores Timur, Sikka, Nagakeo, Ngada, Manggarai Timur, Manggarai, Manggarai Barat, dan Ende. Event ini sendiri didukung oleh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Indonesia dan Dinas Pariwisata NTT. Acara ini digelar dalam rangka mempromosikan potensi wisata daerah dan produk kreatif di Nusa Tenggara Timur.
Taman Nasional Gunung Kelimutu sendiri merupakan taman nasional terkecil di antara enam taman nasional yang ada di kawasan Pulau Bali dan Nusa Tenggara. Meski tidak terlalu luas tetapi keindahan dan pesona yang ditawarkan adalah salah satu keajaiban alam paling spektakuler di Flores. Tiga danau yang berdampingan di Kelimutu memiliki keunikan warna dan dapat berubah-ubah. Inilah keindahan dan fenomena alam yang tidak dapat ditemukan di tempat lain di dunia.
Lokasi Gunung Kelimutu berada sekira 66 km dari Kota Ende atau 83 km dari Maumere. Danau ini pertama kali ditemukan seorang berkebangsaan Belanda, yaitu Van Telen pada 1915 kemudian kian tenar sejak 1929, ketika Y. Bouman menulis dalam catatannya tentang danau fenomenal yang warna airnya bisa berubah-ubah.
Informasi lebih lanjut, buka laman berikut. http://www.parekraf.go.id.
Post a Comment